Rekomendasi 5 Kado Akhir Tahun Menarik untuk Pengguna iPhone dan iPad
JAKARTA, iNews.id - Dalam hitungan hari tahun segera berganti. Untuk merayakan penutupan tahun, beberapa orang melakukan tukar kado dengan sejumlah teman atau keluarga.
Jika teman Anda merupakan seorang Fanboy, julukan pencita Apple, ada sejumlah rekomendasi hadiah yang bisa diberikan. Tentu saja, hadiah tersebut akan berguna bagi teman Anda nanti.
Lantas apa saja hadiah akhir tahun yang cocok untuk para pengguna iPhone dan iPad? Berikut ini rekomendasinya yang telah dikutip iNews.id dari PCMag, Minggu (29/12/2019).
AirPods Strap
Jika teman Anda mempunyai AirPods ada ide menarik untuk dijadikan hadiah. Supaya AirPods tidak mudah hilang Anda bisa memberikan AirPods Strap kepada orang yang dicintai. Dengan begitu, AirPods tidak mudah hilang.
DJI Osmo Mobile 3
Jika tidak ingin AirPods, Anda bisa saja memberikan hadiah DJI Osmo 3 Mobile. Gimbal yang belum lama dirilis di Indonesia dapat membantu pengguna iPhone menghasilkan video atau foto yang lebih baik.