Xiaomi Mi 11 Rilis untuk Pasar Global, Ini Spesifikasinya
Di sisi lain, smartphone ini sudah dilengkapi dengan kapasitas baterai yang cukup besar. Mi 11 hadir dengan baterai 4.600 mAh dengan dukungan kabel Mi TurboCharge 55W dan dukungan wireless charging 50W.

Lantas berapa harga yang ditawarkan Mi 11? Xiaomi Mi 11 telah diluncurkan dengan harga ulai 749 euro untuk model dasar RAM dan storage 8GB+128GB. Sedangkan model 8GB+256GB dibanderol 799 euro.
Xiaomi telah mengonfirmasi menawarkan garansi gratis 2 tahun pada smartphone dan penggantian layar 1 tahun. Mi 11 edisi khusus juga diluncurkan pada acara tersebut tapi harganya belum diungkapkan. Perusahaan elektronik asal China ini mengatakan edisi khusus akan tersedia dalam jumlah sangat terbatas.
Editor: Dini Listiyani