5 Fakta Unik di Dunia Metaverse, Nike hingga Disney Bisa Dijumpai secara Virtual
Fakta unik di dunia Metaverse berikutnya adalah bahwa semesta digital tersebut bukanlah semata-mata proyek eksklusif Meta saja.
Meskipun terkesan memonopoli pembangunan dunia virtual tersebut ini, Meta bukan satu-satunya perusahaan yang berfokus pada Metaverse. Perusahaan raksasa seperti Epic Games, Nvidia, Microsoft, dan Roblox juga akan berperan besar.
Meski begitu, Anda masih salah jika berpikir bahwa hanya perusahaan teknologi yang tertarik untuk berinvestasi di alam semesta digital tersebut.
Nike misalnya, bahkan sudah bersiap untuk mengkomersialkan sepatu virtual. Ada juga Disney yang sedang memikirkan cara untuk menggunakan Disney+ sebagai platform untuk Metaverse. Ide perusahaan-perusahaan tersebut adalah menggunakan set virtual dan avatar animasi untuk menawarkan pengalaman kunjungan yang lengkap.
Itulah fakta unik tentang dunia Metaverse yang mungkin dapat membantu Anda untuk memahami apa itu semesta digital yang kini sedang digembar-gemborkan.
Editor: Komaruddin Bagja