5 Aplikasi Karaoke Seru untuk Salurkan Hobi Bernyanyi Anda

JAKARTA, iNews.id - Aplikasi karaoke banyak tersedia di toko aplikasi. Di masa pandemi seperti ini mengisi waktu dengan bernyanyi cukup menyenangkankan dan menghibur diri.
Karena banyak tersedia di toko aplikasi, Anda bisa mendapatkan banyak pilihan. Bagi yang bingung dengan aplikasi apa saja yang dapat dinikmati jangan khawatir terlebih dulu.
Ada sejumlah rekomendasi aplikasi karaoke yang dapat dinikmati, tertutama bagi pengguna Android sebagaimana yang telah dirangkum dari iNews.id, Jumat (7/8/2020).
Smule
Aplikasi karaoke Smule menawarkan banyak pilihan. Selain bernyanyi karaoke, Anda juga bisa menyanyikan lagu acappella atau menari mengikuti musik.
Aplikasi karaoke Smule memberikan permainan untuk pesta. Di sini, seperti game aplikasi karaoke lainnya, Anda harus menekan tombol biru dengan suara Anda. Di akhir lagu, poin Anda akan ditambahkan.
Karaoke Yokee
Aplikasi karaoke Yokee menawarkan kesenangan tanpa harus menginvestasikan uang lebih. Dibandingkan dengan Smule, penawaran aplikasi ini mungkin tidak terlalu luas. Tapi, untuk semua orang yang hanya ingin bersenang-senang tanpa banyak bells, aplikasi ini sangat cocok.
Anda bisa memilih beragam tema dan genre. Selain bernyanyi, Anda juga dapat merekam suara, mengeditnya dengan efek khusus, dan kemudian membagikannya dengan orang lain melalui Facebook.
Karaoke Lite
Jika Anda tidak menginginkan database yang besar, tapi hanya aplikasi yang memberikan Anda koleksi video karaoke YouTube, Karaoke Lite tempat yang cocok untuk Anda. Memang, aplikasi ini tidak menawarkan cakupan yang sama dengan aplikasi karaoke lainnya.
Namun, aplikasi ini gratis. Aplikasi hanya membutuhkan sedikit ruang pada smartphone dan menawarkan fungsi pencarian suara yang disederhanakan.
WeSing
Aplikasi karaoke WeSing ini gratis. Menurut deskripsi Google Play Store, di sini Anda bisa menyanyikan dan merekam lagu-lagu favorit layaknya penyanyi profesional.
Hanya dengan memilih lagu yang diinginkan, suara akan direkam seperti penyanyi sedang berada di studio rekaman profesional. Aplikasi ini juga dapat menambahkan lagu sebagai favorit.
Star Maker
Aplikasi karaoke lain yang dapat dinikmati adalah Star Maker. Di sini, Anda tidak hanya dapat bernyanyi saja, tapi juga mengedit rekaman yang sudah dibuat dengan efek suara serta filter video, sehingga menjadi lebih menarik.
Selain itu, pengguna juga dapat membagikan rekaman ke media sosial seperti WhatsApp, Facebook, Instagram, Twitter, Snapchat, dan lain-lain. Menariknya, Anda juga dapat berduet bersama artis top seperti Nissa Sayban, Mahen, Lesti, Anji, dan Rossa.
Sudah banyak fitur baru yang ditambahkan untuk dinikmati. Misalnya, nge-live untuk siaran nyanyi, membuat konser musik sendiri atau bisa bersenang-senang bersama yang lainnya.
Editor: Dini Listiyani