Banyak CEO Perusahaan Gunakan Password Lemah, Ada yang Gunakan Nama Hewan
Anehnya, banyak petinggi ditemukan dengan kecenderungan untuk menggunakan makhluk mitos dan hewan sebagai frasa sandi untuk akun mereka, dengan kata-kata "Dragon" (11.926 pelanggaran) dan "monkey" (11.675) menjadi pilihan teratas, sebagaimana dikutip dari Mashable.
Menurut NordPass, kata dragon diidentifikasi bertahun-tahun yang lalu sebagai salah satu pilihan kata sandi paling populer yang kebetulan terlibat dalam berbagai pelanggaran keamanan - dan mengherankan eksekutif tingkat atas masih tidak menyadari risiko penggunaan kata sandi semacam itu.
Jika Anda benar-benar ingin mengamankan kata sandi secara online, ada baiknya menggunakan pengelola kata sandi atau membuat kombo kata sandi yang sangat rumit yang Anda yakin hanya unik untuk diri Anda sendiri.
Editor: Dini Listiyani