Epic Games Store Bisa Download Fall Guys Gratis, Begini Caranya
Sebelum mengunduh Fall Guys di PC, pastikan kamu sudah menginstall Epic Games Store. Selanjutnya, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mendownload Fall Guys di Epic Games Store.
1.Login Epic Games Store menggunakan akun yang kamu miliki.
2.Cari atau klik Fall Guys di halaman utama Epic Games Store.
3.Kemudian tekan Get untuk mendapatkan Fall Guys gratis
4.Selesaikan proses pembelian Fall Guys di Epic Games Store, proses ini gratis dan tidak dipungut biaya apapun
5.Setelah masuk ke Library, silakan download Fall Guys.
6.Pilih lokasi tempat install Fall Guys di PC maupun laptop
7.Tunggu proses download selesai hingga gim ini siap dimainkan.
Nah, itulah informasi singkat tentang cara download Fall Guys gratis di Epic Games Store. Selamat mencoba!
Editor: Komaruddin Bagja