Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Meta Akan Matikan Aplikasi Facebook Gaming, Pengguna Diberi Kesempatan Unduh Data
Advertisement . Scroll to see content

Game Pac-Man Kini Bisa Dimainkan di Facebook Gaming, Player Bisa Bermain Bersama Teman

Rabu, 08 Desember 2021 - 14:13:00 WIB
Game Pac-Man Kini Bisa Dimainkan di Facebook Gaming, Player Bisa Bermain Bersama Teman
Game Pac-Man Kini Bisa Dimainkan di Facebook Gaming, Player Bisa Bermain Bersama Teman (Foto: Facebook)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Game lagendaris Pac-Man kini bisa dimainkan di Facebook Gaming. Namun, game Pac-Man yang ada di Facebook Gaming ini akan berbeda dengan versi puluhan tahun lalu. 

Dikembangkan oleh Genvid yang bekerja sama dengan Bandai Namco Entertainment, Pac Man Community menghubungkan para pemain, kreator video gaming, penonton, dan komunitas di seluruh dunia untuk berkumpul bersama.

Mengutip dari keterangan pers Facebook, pengguna bisa bermain sendiri atau bersama empat teman melalui co-op multiplayer secara real-time untuk menyelesaikan tiap labirin dan juga tetap bersaing satu sama lain untuk memperoleh total poin tertinggi.

Selain labirin Pac Man Community, para pemain bisa membuat tingkatan dan tantangannya sendiri melalui fitur Maze Creator yang memberikan kemampuan permainan tanpa batas. Game ini juga menyertakan tab Watch dari Facebook Interactives yang akan menampilkan kreator Facebook Gaming yang sedang bermain secara langsung.

Mode Watch mengubah labirin menjadi tampilan 3D yang didukung oleh Unreal Engine, sehingga penonton bisa langsung berinteraksi dengan pemain video game yang dipilih dan memperkuat AI Pac-Man atau Ghosts yang saling berkompetisi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut