iOS 15 Sudah Tersedia, Ini Cara Install Pembaruan di iPhone

iOS 15 juga mempunyai sesuatu yang baru yaknni Teks Langsung, yang bekerja dengan cara yang mirip dengan Google Lens. Fitur ini dapat mengekstrak teks tertulis dari foto, tangkapan layar, dan dunia di sekitar Anda. Anda dapat mengedit, menerjemahkan, dan membagikan teks. Fitur ini juga dapat mengidentifikasi hal-hal seperti seni, landmark, tanaman, dan hewan peliharaan.
Jika tertarik, bagaimana cara untuk mengunduhnya? Anda hanya perlu pergi ke Settings di iPhone atau iPad> General> Software Update dan Anda akan melihat pembaruan di sana siap untuk diunduh dan diinstal, sebagaimana dikutip dari Ubergizmo.
Jika Anda memiliki pembaruan otomatis yang sudah diaktifkan, pada akhirnya perangkat akan mengunduh sendiri dan siap dipasangkan kapan saja. Tapi, jika Anda tidak bisa menunggu, maka coba menariknya secara manual.
Editor: Dini Listiyani