Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Putin Ancam Cekik Raksasa Teknologi AS: Balas Dendam Ekonomi ala Rusia?
Advertisement . Scroll to see content

Khawatir dengan Keamanan Privasi di Zoom? Ini 5 Aplikasi Alternatif Lainnya

Kamis, 09 April 2020 - 09:10:00 WIB
Khawatir dengan Keamanan Privasi di Zoom? Ini 5 Aplikasi Alternatif Lainnya
Aplikasi Cisco Webex (Foto: Play Store)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Aplikasi Zoom kini banyak digunakan selama masa pandemi virus korona (COVID-19). Platform konferensi video tersebut digunakan untuk menunjang produktivitas selama bekerja dari rumah atau work from home (WFH), baik untuk teleconference dan meeting virtual.

Namun, belakangan ini muncul isu terkait keamanan privasi mereka. Beberapa pengguna melaporkan mengalami zoombombing, di mana orang masuk ke meeting tanpa diundang. Kebijakan privasinya juga mendapat kritikan setelah diketahui pihaknya mengirim beberapa data pengguna ke Facebook.

Kini, Zoom mulai secara otomatis mengaktifkan fitur keamanan seperti entri password dan Waiting Rooms. Namun, jika Anda masih merasa khawatir terkait keamanan privasi tersebut, Anda bisa menjajal aplikasi alternatif lainnya. Berikut daftarnya, seperti dirangkum iNews.id dari INC, Kamis (9/4/2020).

Microsoft Teams

Microsoft Team (Foto: Google Play Store)
Microsoft Team (Foto: Google Play Store)

 

Aplikasi kolaborasi dan konferensi video Microsoft Teams ini telah mengalami pertumbuhan yang meroket selama beberapa minggu terakhir. Perusahaan itu mengatakan telah melihat 12 juta pengguna baru selama masa pandemi virus korona. Platform ini juga menunjukkan keseriusan untuk keamanan dan privasi pengguna.

Hangout Meet by Google

Google juga memiliki aplikasi untuk mendukung teleconference maupun meeting. Meskipun, kurang intuitif daripada Zoom, tetapi aplikasi ini tidak mengharuskan Anda mengunduh software apa pun.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut