Mengenal AirConsole, Aplikasi yang Bisa Digunakan untuk Gamepad
JAKARTA, iNews.id - Penggemar game di Tanah Air sekarang sudah bisa menikmati aplikasi AirConsole. Di dalam AirConsole tersedia banyak game yang bisa dimainkan pengguna.
Terdapat lebih dari 170 game multiplayer lokal di dalam AirConsole. Jadi, pengguna bisa menghabiskan waktu untuk bermain bersama teman dan keluarga.
AirConsole juga mempunyai game kasual, di mana permainan itu merupakan genre terbaik yang bisa dimainkan dengan peraturan multiplayer. Dengan AirConsole, para gamer dan non-gamer sekarang bisa menghabiskan waktu bermain bersama di TV.
Pengguna bisa mencoba dengan cara mengunduh aplikasi AirConsole di smartphone untuk digunakan sebagai gamepad. Selain itu, tidak ada hardware tambahan yang diperlukan untuk bermain.
"AirConsole dengan senang hati mengumumkan kemitraan lain di Indonesia bersama dengan Melon. Hal ini merupakan upaya kami untuk menghadirkan gim di setiap ruang keluarga," kata Anthony Cliquot selaku COO dan Kepala Pengembangan Kemitraan Strategis di AirConsole.
Ke depannya, AirConsole tampaknya akan memberikan banyak game baru di platformnya. Karena, AirConsole ini terbuka untuk platform dan menawarkan kesempatan untuk menerbitkan game.
Editor: Dini Listiyani