Satelit Nano Pertama Buatan Anak Bangsa Dilepas ke Orbit, Ini Fungsinya
JAKARTA, iNews.id - Satelit nano pertama buatan anak bangsa dilepas ke orbit rendah Bumi atau LEO kemarin. Pelepasan Surya Satellite-1 (SS-1) dilakukan dari International Space Station (ISS).
SS-1 akan beroperasi di ketinggian 400-420 km di atas permukaan Bumi, dengan sudut inklinasi 51,7 derajat. Satelit akan berfungsi sebagai Automatic Package Radio System untuk kebutuhan Radio Amatir (ORARI) dan komunikasi dalam bentuk SMS gratis, sekaligus alat pendeteksi kebencanaan.
"Pelepasan SS-1 menuju orbit akan memberikan suntikan motivasi terhadap pentingnya penguasaan teknologi satelit untuk Indonesia. Selain itu juga untuk membangun kapabilitas generasi muda dalam penguasaan teknologi satelit," kata Kepala Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Robertus Heru Triharjanto.