SpaceX Berhasil Tempatkan Satelit GPS III ke Orbit
SAN FRANCISCO, iNews.id - SpaceX terpaksa membatalkan beberapa peluncuran baru karena cuaca dan masalah lain dengan peralatan. Namun, pada Kamis, 5 November, perusahaan berhasil meluncurkan roket Falcon 9 yang menempatkan GPS III Space Vehicle 04 ke orbit.
Falcon 9 tahap pertama berhasil mendarat untuk recovery pada drone ship ‘Of Cource I Still Love You’ di Atlantic Ocean. SpaceX mengatakan, satelit dikerahkan sekitar satu jam 29 menit setelah lepas landas, sebagaimana dikutip dari Slash Gears, Senin (9/11/2020).
Peluncuran tersebut menandai yang kedua dilakukan SpaceX untuk Space Force. Peluncuran pertama untuk Space Force terjadi pada Juni, dan SpaceX memiliki kontrak meluncurkan satelit GPS tambahan selama lima tahun ke depan dengan menggunakan roket booster tahap pertama yang telah diterbangkan sebelumnya.
Menggunakan kembali booster tahap pertama adalah kunci menghemat biaya untuk peluncuran roket. Selain itu, ini juga membuat penerbangan luar angkasa lebih murah bagi pembayar pajak.
Satelit GPS III yang ditempatkan SpaceX ke orbit lebih akurat dibanding model sebelumnya dan memiliki kemampuan anti-jamming yang ditingkatkan. Kemampuan anti-jamming yang ditingkatkan sangat penting untuk satelit GPS karena perangkat keras sipil dan militer bergantung pada lokasi yang tepat.
SpaceX sedang dalam proses, setelah merayakan penerbangan sukses ke-100 pada bulan Oktober. Perusahaan sering meluncurkan roket dalam upaya mengejar ketinggalan setelah ditunda karena pandemi virus corona.