Lagi Tren Bayar Pakai Contactless, Ngopi di Kafe dan Belanja Tinggal Tap Kartu
JAKARTA, iNews.id - Selama masa pandemi Covid-19, banyak masyarakat beralih melakukan pembayaran melalui digital. Salah satunya melalui nirkontak atau contactless.
Tidak hanya dipakai untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga di supermarket. Contacless juga sangat bermanfaat untuk pembayaran makanan hingga travelling. Masyarakat hanya melakukan tap atau tempel kartu.
Bahkan, Visa mengungkapkan temuan dari Studi Visa Consumer Payment Attitudes yang menyoroti bertumbuhnya minat masyarakat Indonesia terhadap pembayaran contacless yang dinilai sebagai cara membayar yang lebih nyaman, aman, dan sehat dibandingkan uang tunai. Belakangan model pembayaran ini sedang tren.
Riko Abdurrahman, Presiden Direktur Visa Indonesia mengatakan berdasarkan studi tersebut, sekitar 69% masyarakat Indonesia membawa sedikit uang tunai dan lebih sering menggunakan pembayaran contactless.
"Alasannya, pembayaran contactless dinilai lebih nyaman karena tidak perlu membawa uang tunai (67%), mudah digunakan (61%), dan aman dari risiko penularan virus (60%)," kata Riko Abdurrahman melalui keterangan virtualnya belum lama ini.