Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Ingin Datangkan Guru dari Selandia Baru, Ajarkan Calon PMI Bahasa Inggris
Advertisement . Scroll to see content

Angela Tanoesoedibjo Akui Film The Lord of The Rings Sukses Majukan Pariwisata Selandia Baru

Sabtu, 29 Juni 2024 - 07:51:00 WIB
Angela Tanoesoedibjo Akui Film The Lord of The Rings Sukses Majukan Pariwisata Selandia Baru
Angela Tanoesoedibjo Akui Film The Lord of The Rings Sukses Majukan Pariwisata Selandia Baru (Foto: Wiwie)
Advertisement . Scroll to see content

“Kita semua tahu film The Lord of The Rings sangatlah sukses di seluruh dunia, dan menjadi salah satu film yang prosesnya syutingnya di New Zealand sehingga sukses mendatangkan banyak wisatawan dari seluruh dunia,” ujar Angela, dalam pidatonya. 

Angela menyebut, bahkan Selandia Baru sukses menjadi kiblat sejumlah negara, termasuk Indonesia untuk memajukan sektor pariwisata. 

“Sebagai wakil parekraf, saya sering menyebut New Zealand adalah contoh tempat di mana penilaian industri dan sektor pariwisata di Indonesia terintegrasi secara sempurna,” tuturnya. 

Angela juga mengungkapkan, hubungan baik antara Indonesia dengan Selandia Baru didasarkan terhadap pemeliharaan rasa hormat dan kemitraan dari segala sektor. Di akhir sambutannya, dia turut memberi ucapan perayaan Tahun Baru Maori.

 “Kedua negara memiliki hubungan yang lebih cepat yang didasarkan pada operasi pemeliharaan rasa hormat dan berbagi komitmen terhadap kemakmuran dan perdamaian global serta kemitraan ekonomi.  Sekali lagi selamat Tahun Baru Maori!” katanya.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut