Asyik, Kampung Pelangi Semarang Bakal Punya Tangga 999 Instagramable
Tidak hanya akan mengembangkan tangga 999, Kampung Pelangi juga akan revitalisasi sungai. Apalagi Kampung Pelangi sering mengadakan festival dan perlombaan. Sungai yang indah bisa mendukung.
"Sungai yang direvitalisasi ini akan dimanfaatkan untuk destinasi wisata air. Bisa dioptimalkan jadi objek wisata. Wisatawan bisa mancing, dan di sini akan ditambah keramba," kata dia.
Pandemi Covid-19
Pandemi Covid-19 memang membuat pariwisata di Tanah Air lesu. Tak terkecuali Kampung Pelangi yang terkena imbas. Danslawi mengatakan, selama pandemi Covid-19 tidak ada wisatawan yang berkunjung.
"Masa pandemi destinasi mengalami penurunan. Kampung Pelangi juga bgtu. Tapi, Kampung Pelangi ini hijau. Jadi kami tidak membatasi wisatawan untuk berkunjung, dan menerapkan protokol kesehatan," kata dia.
Dia mengatakan, sesuai peraturan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, wisatawan dan pelaku wisata dapat menerapkan protokol kesehatan ketat dengan menggunakan CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, and Environmental Sustainability).
Protokol kesehatan yang ketat ini juga di terapkan di hotel dan restoran. Tujuannya untuk meningkatkan kepercayaan kembali wisatawan yang ingin berkunjung ke destinasi wisata.
Editor: Vien Dimyati