3 Minuman Teh Baik untuk Kesehatan Kulit, Ada yang Bisa Bikin Awet Muda
Teh putih
Selanjutnya ada teh putih yang ternyata bisa membuat kulit Anda glowing. Pasalnya, dalam teh putih mengandung lebih banyak polifenol, antioksidan kuat yang membantu tubuh melawan dan membunuh sel kanker, dibandingkan jenis teh lainnya.
Kandungan ini juga yang dapat membantu melawan bakteri penyebab infeksi. Oleh karena itu teh ini sering disarankan untuk orang yang menderita iritasi kulit dan berjerawat.
Teh kuning
Di urutan ketiga ada teh kuning, teh asli dari China ini memiliki antioksidan yang hampir sama banyaknya dengan teh hijau. Selain itu ada juga kandungan mineral dan vitaminnya termasuk B2, B12, dan E yang bekerja untuk membantu melawan tanda-tanda penuaan dan membuat kulit bersinar.
Editor: Vien Dimyati