Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Yummy! Aura Kasih Ternyata Doyan Jajan Pinggir Jalan
Advertisement . Scroll to see content

5 Cara Membuat Minuman Sehat Penetralisir Lemak usai Makan Daging Kurban

Rabu, 21 Juli 2021 - 12:10:00 WIB
5 Cara Membuat Minuman Sehat Penetralisir Lemak usai Makan Daging Kurban
Membuat minuman sehat (Foto: couple cooks)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ada banyak minuman sehat dan segar untuk dikonsumsi usai menyantap daging kurban. Bahkan, minuman tersebut dapat menetralisir lemak di dalam tubuh.

Usai mendapat daging hasil kurban Idul Adha, tentunya Anda tidak sabar untuk mengolah menjadi aneka sajian yang lezat. Rasa daging yang gurih dan nikmat pun membuat orang mudah kalap saat menyantapnya.

Meski daging umumnya tinggi protein, tetapi jika terlalu banyak menyantap daging dapat menimbun lemak serta kolesterol jahat. Karenanya, Anda perlu menetralisir lemak tersebut dengan minuman yang sehat dan segar.

Dirangkum MNC Portal Indonesia dari laman Cookpad pada Rabu (21/7/2021), berikut 5 resep minuman segar guna menetralisir lemak usai makan daging kurban.

1. Teh Hijau Jahe Madu

Teh hijau merupakan minuman asal Jepang yang cukup populer. Kandungan senyawa aktif dalam teh hijau mampu membakar lemak. Ditambah jahe dan madu, pasti rasanya akan tambah enak.

Bahan-bahan:

- 1 rimpang kecil jahe merah (50g)
- 1 sachet teh hijau celup
- 1 sachet madu

Cara membuat:

1. Siapkan bahan. Bersihkan jahe lalu geprek. Taruh jahe ke gelas/cangkir.
2. Tambahkan air mendidih. Tambahkan teh celup. Tutup gelas yg telah berisi jahe, teh dan air kurang lebih 5 menit.
3. Buka tutup gelas, tambahkan madu. Aduk rata. Sajikan.

2. Jus Tomat dan Mentimun

Campuran kedua buah ini bisa menetralisir racun lemak dalam tubuh sekaligus menambah nutrisi vitamin A, dan memasok asupan air.

Bahan-bahan:

- 1 timun
- 2 tomat
- 1/2 gelas air minum
- 1 sdm madu

Cara membuat:

1. Cuci bersih bahan. Lalu siapkan dengan bahan lainnya. Buang kedua ujung buah timun, lalu potong-potong kecil. Potong juga tomatnya. Masukkan ke dalam gelas blender. Tambahkan air.
2. Blender sampai halus, Pindahkan ke gelas saji, tambahkan madu. Sajikan.

3. Es Yoghurt Cocktail

Minuman olahan susu yang terkenal ini memang sangat bagus untuk membawa lemak keluar dari tubuh melalui feses. Karenanya, BAB akan lebih lancar jika Anda rutin mengonsumsi yoghurt.

Bahan-bahan:

- Secukupnya fruit cocktail
- 1 sdt selasih, rendam air dingin hingga mekar
- Secukupnya yoghurt
- Secukupnya es batu

Cara membuat:

1. Campur yoghurt dengan selasih. Aduk rata. Tata di gelas saji es batu, siram dengan yoghurt hingga 3/4 gelas.
2. Tata fruit cocktail di atasnya. Sajikan.

4. Es Wedang Jahe dan Rumput Laut

Jahe dikenal bisa mengatasi timbunan lemak di tubuh. Sedangkan rumput lautnya akan berfungsi menjaga asupan air di dalam tubuh sehingga Anda tetap terhidrasi.

Bahan-bahan:

- 100 gr rumput laut kering
- 9 butir kurma sukari
- 1000 ml air mineral
- 1 sdm madu
- 2 sdm sari kurma
- 1 rimpang jahe emprit
- 200 ml UHT plain

Cara membuat:

1. Cuci rumput laut dengan air mengalir hingga bersih. Rendam dalam wadah besar dengan air mineral selama kurang lebih 3 jam.
2. Masukkan rumput laut yang sudah mengembang dalam blender, tambahkan air sisa rendaman dan kurma yang sudah dibuang bijinya. Pindahkan ke wadah dan simpan dalam kulkas.
3. Rebus 300 ml air dan tambahkan 2 sdm rumput laut yang sudah diblender. Setelah mendidih pindahkan dalam wadah simpan dalam kulkas 2 jam. Tuang susu UHT ke dalam gelas, tambahkan 1 sdm sari kurma dan rumput laut yang sudah disimpan di kulkas tadi.
4. Cuci dan kupas jahe, rebus dengan 500 ml air sampai sisa 1/2 bagian. Tuang dan saring, masukan 1 sdm madu dan 1 sdm sari kurma. Tunggu agak hangat, campurkan dengan bahan yang sudah didinginkan di kulkas sebelumnya.

5. Jus Nanas Jeruk

Nanas dan jeruk sama-sama diketahui dapat mengurangi kadar kolesterol dan melarutkan lemak tubuh. Adanya d-limone ditambah vitamin C membuat tingkat lemak maupun kolesterol bisa cepat terbuang, terlebih saat kita selesai mengonsumsi daging.

Bahan-bahan:

- 1 nanas honi
- 5 jeruk peras
- 120 gr kental manis
- 300 ml air dingin

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan lalu potong-potong nanas dan peras jeruknya.
2. Tuang buah ke blender, tambahkan air dan kental manis. Blender hingga halus dan koreksi rasa. Jika sudah ok bisa disajikan.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut