Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content

Cara Membuat Nasi Briyani ala Rumahan, Ini Resepnya agar Seenak di Restoran Arab

Kamis, 21 Januari 2021 - 11:01:00 WIB
Cara Membuat Nasi Briyani ala Rumahan, Ini Resepnya agar Seenak di Restoran Arab
Mencicipi Nasi Briyani (Foto: Instagram @anna_christanto)
Advertisement . Scroll to see content

Bahan:

300 gr beras basmati rendam 15-30 menit, tiriskan
500 gr paha ayam
1/2 bawang bombai dicincang halus
1 tomat dicincang kasar
Air secukupnya (selama 500 ml)
1 sdm garam, 1sdt gula pasir, 1sdm kaldu jamur, sedikit merica
5 cm kayu manis, 2 bunga lawang, 4 butir cengkeh, 3 butir kapulaga, 2 lembar bayleaf

Bumbu halus:

8 bawang merah
5 siung bawang putih
Seruas jahe
Seruas telunjuk kunyit
1/2 sdt jintan bubuk
Sedikit pala bubuk

Cara Membuat:

1. Panaskan minyak samin atau minyak bawang, atau minyak ayam, lalu tumis bumbu halus, bawang bombai, bumbu rempah sampai harum, masukkan tomat, aduk rata.
2. Masukkan ayam masak sampai berubah warna, beri air dan bumbu lainnya, masak hingga kuah menyusut, angkat ayamnya.
3. Masukkan beras basmati ke magic com, tuang sisa kuah dan tambahi air jika kurang, masak hingga matang
Goreng ayam hingga kecoklatan matang, angkat.

Penyelesaian: Setelah nasi matang, taburi kismis, sajikan bersama ayam goreng, acar dan emping melinjo

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut