Kolesterol Takut Naik! Perhatikan 4 Hal Penting Ini saat Makan Daging Kurban
JAKARTA, iNews.id - Momen Idul Adha identik dengan menyantap daging bersama keluarga. Namun, Anda perlu tahu tips sehat makan daging saat Idul Adha agar tak terjebak kolesterol tinggi.
Sajian seperti sate kambing, gulai sapi, hingga sop iga memang menggugah selera. Tapi tanpa kontrol, risiko kolesterol dan masalah jantung bisa meningkat drastis.
Jangan sampai hari raya berujung ke rumah sakit. Tenang, Anda tetap bisa menikmati kelezatan daging kurban tanpa rasa bersalah.
Simak tips sehat makan daging saat Idul Adha berikut ini agar tubuh tetap fit sepanjang perayaan.
1. Pilih Menu Daging dengan Rendah Lemak
Langkah pertama dalam tips sehat makan daging saat Idul Adha adalah memilih masakan rendah lemak. Hindari penggunaan santan, mentega, atau minyak berlebih dalam mengolah daging.
Pilih teknik memanggang atau merebus untuk mengurangi kandungan lemak jenuh. Dengan begitu, tubuh tak akan terbebani kolesterol setelah pesta makan daging.