Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content

Lezatnya Ayam Goreng Bumbu Lengkuas Sambal Bajak ala McDonald's, Pedas Bikin Nagih

Senin, 18 April 2022 - 20:01:00 WIB
Lezatnya Ayam Goreng Bumbu Lengkuas Sambal Bajak ala McDonald's, Pedas Bikin Nagih
Mencicipi ayam goreng lengkuas sambal bajak (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ayam goreng lengkuas terkenal dengan cita rasanya yang gurih dan lezat. Rempah-rempah yang digunakan membuat makanan bercita rasa Nusantara ini semakin terasa nikmat di lidah. Cocok dimakan bersama nasi hangat dan sambal. 

Buat Anda yang mau mencicipi kelezatan ayam rempah dengan sambal lengkuas, McDonald's Indonesia menyediakan makanan tradisional itu di menu barunya. Menu Ayam Lengkuas Sambal Bajak terdiri dari ayam goreng dipadu bumbu serundeng lengkuas dan sambal bajak dengan cita rasa khas Indonesia. 

McDonald's Indonesia memang kerap berpartisipasi menyemarakkan Ramadan dengan rangkaian menu spesial. Tahun lalu, McDonald's Indonesia memperkenalkan Ayam Gulai. Kali ini, Ayam Lengkuas Sambal Bajak. Menu ini resmi dijual di seluruh gerai McDonald's Indonesia dari 8 April hingga 15 Mei 2022. 

Caroline Kurniadjaja, Associate Director of Marketing McDonald's Indonesia menuturkan, di tahun-tahun sebelumnya selama Ramadan, McDonald's Indonesia selalu meluncurkan menu khusus. 

"Tahun ini kami berinovasi dengan sesuatu yang baru. Kami ingin menghadirkan makanan rumah yang familiar bagi banyak orang. Lewat menu ayam dengan serundeng dari lengkuas dan sambal bajaknya, yang belum pernah kami keluarkan sebelumnya," ujar Caroline melalui keterangan virtualnya belum lama ini.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut