Libur Panjang Isra Miraj 2026, Kota Tua Jakarta Diserbu Ribuan Wisatawan
Dia menyebutkan banyaknya pilihan aktivitas di Kota Tua menjadi daya tarik tersendiri. Mulai dari mengunjungi museum hingga bersepeda dan berburu foto estetik berlatar bangunan bersejarah.
“Paling kalau museum buka ya masuk ke museum, naik sepeda-sepeda aja gitu sih di sini, cuma foto-foto,” kata Luspi.
Sementara itu, Eva (20), wisatawan asal Kebayoran, Jakarta Selatan, mengaku tidak pernah bosan berkunjung ke Kota Tua. Menurutnya, kawasan ini selalu menawarkan sudut-sudut menarik untuk dinikmati.
“Wah, enggak, karena di sini tuh masih banyak tempat-tempat yang indah, banyak-banyak spot foto juga,” ujar Eva.
Meski demikian, dia mengeluhkan kenaikan harga makanan dan sejumlah fasilitas, seperti penyewaan sepeda, dibandingkan kunjungan sebelumnya.
“Cuma sekarang agak beda harganya, mungkin udah lama ya. Harganya mungkin nambah, yang dulu kalau enggak salah masih Rp3.000-an sekarang Rp5.000-an,” katanya.
Lonjakan jumlah wisatawan turut berdampak pada arus lalu lintas di sekitar kawasan Kota Tua yang mengalami kemacetan. Pengunjung yang hendak berwisata disarankan menggunakan transportasi umum seperti KRL Commuter Line atau TransJakarta untuk menghindari kepadatan kendaraan di akses menuju lokasi.
Editor: Dani M Dahwilani