Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Situasi Terkini Area Kuliner di Kalibata usai Dibakar Buntut 2 Matel Tewas Dikeroyok
Advertisement . Scroll to see content

Mengenal Makanan dan Minuman Selandia Baru di Taste New Zealand 2019

Senin, 09 September 2019 - 17:01:00 WIB
Mengenal Makanan dan Minuman Selandia Baru di Taste New Zealand 2019
Taste New Zealand 2019 sukses digelar. (Foto: iNews.id/Grace Caterina)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Tidak hanya memiliki destinasi-destinasi yang menarik, Selandia Baru juga terkenal dengan makanan dan minuman yang berkualitas. Ini pula yang bisa dilihat di acara Taste New Zealand.

Bersama PT Supra Boga Lestari (Ranch Market dan The Gourmet), New Zealand Trade and Enterprise mengadakan event Taste New Zealand. Taste New Zealand merupakan program kemitraan yang mengenalkan produk berkualitas New Zealand di bidang makanan dan minuman. 

"Ini tahun ketiga kita, sudah more than three years bekerja sama dengan Ranch Market untuk acara Taste New Zealand," kata Komisaris New Zealand Trade dan Enterprise untuk Indonesia Diana Permana di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa 3 September 2019.

Menurutnya, kerja sama dengan Ranch Market dilakukan atas dasar visi yang sama. Selain itu, Ranch Market juga menyediakan produk-produk olahan Selandia Baru yang dipromosikan dalam event ini.

"Kenapa Ranch Market, kita memiliki visi yang sama untuk menyediakan consumers produk yang healthy," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut