Menikmati Menu Prosperity Paling Hits 2021, Ada Burger Ikan Nila hingga Potato Wedges
JAKARTA, iNews.id - Memasuki awal tahun baru 2021, ada banyak kuliner lezat yang wajib dicoba masyarakat. Salah satu hidangan yang tidak boleh dilewatkan adalah menu prosperity dari McDonald's Indonesia.
Rangkaian menu prosperity yang dihadirkan untuk menyambut datangnya tahun baru ini juga diiringi dengan harapan baru.
Menu Prosperity kali ini menawarkan tiga pilihan burger dilengkapi dengan satu makanan sampingan, dan satu minuman yang dapat dipesan dalam menu paket dan ala carte.
Menu ini ditawarkan hanya dalam waktu terbatas, yaitu mulai 17 Desember 2020 hingga 7 Februari 2021 di seluruh restoran McDonald’s Indonesia, yang dibagi dalam dua tahap. Tahap pertama McDonald’s menawarkan pilihan Beef Prosperity Burger dan Fish Prosperity Burger, dan pada tahap kedua, mulai 4 Januari 2021 juga diperkenalkan varian terbaru prosperity yaitu Golden Mayo Cheese Steak Burger.
Lantas, apa saja menu prosperity yang wajib dicicipi awal tahun ini?