Nostalgia dengan Masakan Khas Belanda di Hema Resto
JAKARTA, iNews.id - Terkenang dengan masakan khas Belanda, Anda tidak harus pergi jauh mengunjungi negeri tulip ini. Sebab, Hema Resto menyajikan berbagai hidangan kuliner khas negeri kincir angin.
Memasuki Hema Resto, pasti Anda akan merasakan nuansa seperti di Belanda. Mulai dari bangunan, suvenir, pajangan, hingga karyawan berpakaian khas Belanda. Suasana di sini akan mengajak pengunjung seolah berada di Belanda.
Hema Resto merupakan restoran berciri khas Belanda. Berada di sini, Anda dapat bernostalgia dengan sederet menu Belanda. Sebut saja seperti menu Huzaren Slaa Salad dan Bruinebonen Soep yang akan membuat Anda terkenang dengan masa lalu.

Pemilik Hema Resto, Titi Ratna Savitri mengatakan, konsep Belanda yang ditampilkan dalam restoran ini karena sejarah Belanda tidak dapat dipisahkan dengan Indonesia. Terutama untuk hubungan emosional yang kental banyak memengaruhi kebudayaan Indonesia.
"Belanda juga terkenal One of a beautiful country in Europe yang kaya akan hal-hal tradisional," kata Titi Ratna Savitri, di Hema Resto Kemang Pratama Bekasi, Sabtu (17/11/2018).