5 Resep Pecel Madiun Enak dan Lezat, Sambalnya Khas Menggugah Selera
Selasa, 10 November 2020 - 20:43:00 WIB
Pecel Madiun Campuran Bayam

Bahan:
1/2 bungkus kecipir
1 genggam kacang panjang
2 wortel
1/2 ikat bayam
1/2 bungkus tauge panjang
1/2 bungkus bumbu pecel instan
Garam, secukupnya
Air panas, secukupnya
Air, secukupnya
Pelengkap:
Telur asin
Tempe gembus
Cara Membuat:
1. Rebus sebentar sayuran dengan sedikit garam. Angkat dan tiriskan.
2. Campur bumbu pecel dengan air panas sedikit demi sedikit sampai kental. Sajikan dengan telur asin dan tempe gembus. Selamat mencoba.