5 Resep Bakso Sapi Rumahan, Rasa Lezat Mudah Dibuat
Resep Bakso Sapi Bakar
Bahan:
15 butir bakso sapi
Bumbu Perendam:
1 siung bawang putih cincang
1 sdm saus tomat
1 sdm saus sambal
1 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1 sdt kecap asin
1 sdt lada hitam
1 sdm boncabe (optional)
Sejumput kaldu jamur
Seiris kecil jeruk nipis, ambil airnya
Cara Membuat:
1. Campur dan aduk menjadi satu bumbu perendam.
2. Kerat-kerat sedikit bakso, masukkan ke dalam bumbu perendam, aduk-aduk hingga rata.
3. Panaskan teflon, bakar bakso sambil sesekali dioles bumbu (boleh ditusuk, boleh enggak), bakar hingga matang dan sajikan.
Resep Bakso Sapi Goreng Penyet
Bahan :
30 butir bakso sapi (kerat-kerat)
15 siung bawang merah
7 siung bawang putih
15 cabai merah keriting
1 buah jeruk limau
1 saset terasi abc kemasan kecil
Secukupnya garam, minyak, gula pasir, dan penyedap
Sesuai selera kecap manis sebagai pelengkap
Cara Membuat:
1. Rebus bakso sampai agak mekar.
2. Goreng sebentar hingga kecoklatan. Tiriskan.
3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, dan terasi. Lalu tumis hingga tidak berbau langu. Tambahkan garam, gula, dan penyedap. Tes rasa. Matikan api. Tambahkan 1 buah perasan air jeruk limau dan aduk rata.
4. Tempatkan sambal pada cobek, taro bakso di atasnya dan penyet jangan sampai hancur.
5. Sajikan dengan nasi dan kecap sebagai pelengkap.
Editor: Vien Dimyati