Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content

Resep Brokoli Cah Udang, Menu Sehat di Masa Pandemi

Kamis, 26 November 2020 - 16:11:00 WIB
Resep Brokoli Cah Udang, Menu Sehat di Masa Pandemi
Mencicipi brokoli cah udang (Foto: Instagram @yoanitasavit)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Brokoli merupakan salah satu sayuran hijau yang memiliki banyak manfaat kesehatan. Terutama di masa pandemi, penting bagi Anda untuk menyiapkan makanan sehat dan bergizi.

Selain sehat, brokoli juga enak dijadikan masakan apa pun. Salah satu menu yang bisa diolah adalah brokoli cah udang.

Perpaduan sayur brokoli yang dipotong kecil-kecil, dan dicampur dengan udang. Rasanya makin nikmat ditumis dengan bawang putih.

Sebelum mengonsumsi brokoli tumis, Anda wajib mengetahui apa saja kandungan gizi yang ada di brokoli. Brokoli hijau sudah lama dikenal sebagai sayuran sehat yang kaya manfaat. Manfaat brokoli hijau ini tak lain berkat kandungan nutrisi di dalamnya yang sangat beragam.

Adapun kandungan gizi yang ada di dalam brokoli adalah serat, protein, karbohidrat kompleks, air, mineral kalium, magnesium, kalsium, fosfor, zinc, serta zat besi.

Selain itu juga terdapat beragam jenis vitamin, termasuk vitamin A, vitamin B, folat, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K.

Kali ini jika tertarik membuat brokoli cah udang, Anda bisa berkreasi dengan berbagai macam sayuran. Ingin tahu resep lengkap dan cara membuat brokoli cah udang enak dan sehat? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui Instagram @yoanitasavit, Kamis (26/11/2020).

Bahan:

200 gr udang besar, kupas
1 bonggol brokoli ukuran kecil, siangi, rendam air garam
1 wortel ukuran besar, iris
5 buncis, potong-potong

Bahan lain:

3 siung bawang putih, cincang
1 sdm maizena larutkan dengan 2 sdm air

Bahan saus:

250 ml air matang
1 sdm saus tiram
Garam, kaldu bubuk, merica
1 sdt minyak wijen

Cara Membuat:

1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang, tumis hingga udang berubah warna.
2. Tambahkan air dan wortel masak hingga wortel setengah matang. Masukkan brokoli, tambahkan sisa bahan saus.
3. Masukkan buncis, masak sebentar saja, koreksi rasa. Tambahkan larutan maizena. Angkat dan sajikan.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut