Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content

Resep Ikan Bakar Bumbu Padang, Menu Spesial untuk Akhir Pekan

Sabtu, 06 Februari 2021 - 09:57:00 WIB
Resep Ikan Bakar Bumbu Padang, Menu Spesial untuk Akhir Pekan
Mencicipi ikan bakar bumbu Padang (Foto: Instagram @rahmi_mol)
Advertisement . Scroll to see content

Bahan
2 ekor ikan karang
1 jeruk nipis, peras
Garam
2 asam Jawa, encerkan ambil airnya
9 sdm kecap manis
1 sdm margarin

Bumbu Halus:

6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 cabai merah
10 cabai rawit ijo
2 butir kemiri
1 telunjuk kunyit
2 cm jahe
1/4 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam
Sedikit minyak untuk blender

Cara masak:

1. Cuci bersih ikan, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam secukupnya, sisihkan.
2. Blender halus bumbu, lalu pindahkan ke wadah, tambahkan air asam Jawa dan kecap manis, aduk rata.
3. Lumuri bumbu ke ikan secara merata, dan diamkan selama 15-20 menit.
4. Panaskan pan, lelehkan margarin, lalu bakar ikannya.
5. Oles sisa bumbunya di kedua sisi ikan, dan bakar ikan sampai matang di kedua sisi.
6. Setelah matang, sajikan dengan sambal favorit.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut