Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ciri-Ciri Makanan Tidak Layak Konsumsi, Bukan cuma Bau Basi!
Advertisement . Scroll to see content

Tambahkan Seledri di Dalam Sayuran, Ternyata Ini Manfaat yang Bisa Didapat 

Jumat, 27 Januari 2023 - 15:05:00 WIB
Tambahkan Seledri di Dalam Sayuran, Ternyata Ini Manfaat yang Bisa Didapat 
Ketahui manfaat dari mengonsumsi seledri (Foto: On the table)
Advertisement . Scroll to see content

1. Sumber antioksidan

Antioksidan melindungi sel, pembuluh darah, dan organ dari kerusakan oksidatif. Seledri mengandung vitamin C, beta karoten, dan flavonoid. Setidaknya ada 12 jenis tambahan nutrisi antioksidan yang ditemukan dalam satu tangkai seledri. Seledri juga merupakan sumber fitonutrien yang luar biasa, telah terbukti mengurangi kasus peradangan pada saluran pencernaan, sel, pembuluh darah, dan organ.

2. Kurangi peradangan

Peradangan kronis telah dikaitkan dengan banyak penyakit, termasuk radang sendi dan osteoporosis. Seledri dan biji seledri memiliki sekitar 25 senyawa anti-inflamasi yang dapat memberikan perlindungan terhadap peradangan dalam tubuh.

3. Baik untuk pencernaan

Nutrisi antioksidan dan anti-inflamasinya menawarkan perlindungan ke seluruh saluran pencernaan. Polisakarida berbasis pektin dalam seledri, termasuk senyawa yang dikenal sebagai apiuman, telah terbukti mengurangi sakit maag, memperbaiki lapisan lambung, dan memodulasi sekresi lambung dalam penelitian pada hewan. Selain itu, kandungan air seledri yang tinggi, 95 persen ditambah serat larut dan tidak larut dalam jumlah banyak, berfungsi mendukung saluran pencernaan yang sehat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut