Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Situasi Terkini Area Kuliner di Kalibata usai Dibakar Buntut 2 Matel Tewas Dikeroyok
Advertisement . Scroll to see content

Tips Membuat Cumi Goreng Asam Manis agar Empuk dan Lezat

Selasa, 21 Juli 2020 - 13:59:00 WIB
Tips Membuat Cumi Goreng Asam Manis agar Empuk dan Lezat
Mencicipi cumi goreng asam manis (Foto : Instagram @juliyanti7788)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cumi menjadi salah satu menu seafood yang paling digemari banyak orang. Biasanya, cumi paling enak dimasak saus mentega, goreng tepung, atau balado.

Kali ini, jika tertarik mencicipi hidangan cumi, Anda bisa membuat cumi goreng asam manis. Sesuai dengan namanya, cumi ini memiliki rasa asam, manis, dan pedas. Siapa saja akan ketagihan mencicipi.

Untuk membuat cumi goreng asam manis, Anda hanya membutuhkan beberapa bahan-bahan seperti bawang merah, bawang putih, cabai, air asam, dan lainnya.

Anda bisa mencampur semua bumbu agar meresap ke daging cumi dan terasa empuk. Ingin tahu resep lengkap dan cara membuat cumi goreng asam manis? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui Instagram @juliyanti7788, Selasa (21/7/2020).

Bahan:⁣

1 kg cumi bersihkan, sisihkan.
6 bawang merah diiris⁣
3 siung bawang putih diiris⁣
Air asam secukupnya
Kecap manis, penyedap rasa dan gula⁣

Cara Memasak :

1. Tumis bawang, beri air asam, aduk rata, kasih kecap manis, penyedap rasa dan gula, masak sampai kuah mengental.
2. Koreksi rasa, harus asam manis, masukkan cumi aduk rata, terakhir, tambahkan sedikit minyak biar warna mengkilat.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut