Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Merancang dan Mewujudkan Liburan 2026 Lebih Mudah melalui Paylater
Advertisement . Scroll to see content

Top 5 Lauk yang Indonesia Banget untuk Rayakan Kemerdekaan!

Rabu, 17 Agustus 2022 - 13:35:00 WIB
Top 5 Lauk yang Indonesia Banget untuk Rayakan Kemerdekaan!
Lauk yang Indonesia Banget untuk Rayakan Kemerdekaan (Foto: Mister Aladin)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Berkat perjuangan para pahlawan kita terdahulu, Indonesia telah 77 tahun merdeka. Setiap tahunnya, masyarakat punya caranya masing-masing untuk merayakan kemerdekaan. Mulai dari berlomba, berwisata, serta melakukan hal-hal kreatif lainnya.

Merayakan kemerdekaan tak harus selalu berpesta yang pada umumnya membutuhkan biaya tak sedikit. Jika saat ini kondisi dompet Anda sedang menipis, masih ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan kemerdekaan Tanah Air tercinta.

Misalnya, dengan memasak hidangan sederhana dari berbagai daerah. Selain bisa menikmati lezatnya hidangan tersebut, Anda juga bisa mempelajari beragam kuliner dari berbagai wilayah di Indonesia. Nah, berikut adalah top 5 lauk yang Indonesia banget untuk merayakan kemerdekaan!

Sate Padang

Hidangan khas Sumatera Barat ini hadir dalam 3 jenis, yakni sate padang, sate padang panjang, dan sate pariaman. Selain berbeda daerah asalnya, ketiga sate tersebut juga hadir dalam sajian bumbu kacang yang berbeda.

Sate padang menggunakan bumbu kacang yang kental dan bentuknya menyerupai bubur. Sate padang panjang biasanya disajikan dengan bumbu sate yang berwarna kuning. Sedangkan, sate pariaman memiliki kuah yang berwarna merah.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut