Tren Kopi Kekinian, Gaya Baru Generasi Milenial
“Ajak teman-teman, sahabat, handai tolan, keluarga, pacar, dan #TemanSejiwa, coffee lovers, untuk merasakan sensasi rasa dan suasana Janji Jiwa Ungaran di Radja Pendapa Gallery,” ujar Nora Aprilita, founder Janji Jiwa Ungaran.
Ini adalah kopi Janji Jiwa jilid 726, yang didirikan di kompleks Gallery Radja Pendapa Leyangan. Lokasinya, hanya 5 menit dari pintu Tol Ungaran, versi Google Maps. “Sama dekatnya dengan Alun Alun Bung Karno Ungaran, hanya 5 menit,” kata Nora.
Kopi Janji Jiwa merupakan salah satu kopi waralaba terbesar dan menyebar luas di Indonesia. Kopi asli Indonesia ini diolah barista dalam komposisi ideal buat anak milenial. Sebagai kedai modern, selain kopi dan musik, bebas sambungan internet (free wifi) menjadi daya pikat.
Kopi sendiri berdasarkan riset University of Lisbon dan University of Coimbra Portugal, kafein di dalamnya dapat melindungi tubuh dari penurunan kognitif, melawan penuaan dini, jauh dari penyakit parkinson, mencegah pikun. “Buat anak muda Indonesia, kopi itu bisa menjadi mood boosting!” kata Nora.
Editor: Dani M Dahwilani