Investor ternama Warren Buffett juga mengalami hal serupa. Saham di perusahaan investasi miliknya, Berkshire Hathaway, turun 2,1 persen pada perdagangan Senin. Itu memotong 1,5 miliar dolar AS dari kekayaan bersih Buffett, yang sekarang menjadi 78,9 miliar dolar AS.
Lebih sedikit dibandingkan yang lain, CEO Tesla Elon Musk hanya kehilangan 66 juta dolar AS, menurunkan kekayaan bersihnya menjadi 93 miliar dolar AS. Dia memiliki 21 persen saham di perusahaan pembuat mobil listrik tersebut.
Nasib berbeda dialami CEO Amazon Jeff Bezos. Orang terkaya di dunia itu justru untung 159 juta dolar AS, meningkatkan kekayaan bersihnya menjadi 188,8 miliar dolar AS. Bezos memiliki lebih dari 11 persen saham di Amazon, menjadi satu-satunya miliarder dalam daftar Forbes yang kekayaannya meningkat.