Deli Siapkan Produk Alat Tulis Berkualitas Tinggi untuk Pasar Indonesia dan Asia Tenggara

Anindita Trinoviana
Deli membangun fasilitas manufaktur berbasis terpadu di Kawasan Industri Artha, Karawang, Jawa Barat. (Foto: dok Deli)

Berpegang pada Tiga Pilar: Quality, Innovation, dan Sustainability 

Dalam menjalankan operasional fasilitas barunya, Deli menegaskan komitmen jangka panjang untuk menghadirkan produk berkualitas tinggi yang aman dan bernilai ekonomis. Komitmen tersebut diwujudkan melalui tiga pilar utama, yaitu Quality, Innovation, dan Sustainability.

Pada aspek Quality, perusahaan menerapkan kontrol standar global di setiap lini produksi untuk memastikan konsistensi mutu dan keandalan produk. Inovasi menjadi elemen kunci lain yang terus ditingkatkan perusahaan.

Melalui riset dan investasi pada teknologi modern, Deli mengembangkan solusi alat tulis dan perlengkapan kantor yang relevan dengan kebutuhan pendidikan modern, perkantoran, serta dunia kerja yang semakin dinamis. Tidak hanya inovatif, fasilitas ini juga dirancang untuk mendukung prinsip keberlanjutan melalui penggunaan energi efisien dan manajemen operasional ramah lingkungan. 

Dengan visi jangka panjang menjadi grup industri kreatif dan teknologi global, perusahaan menempatkan Indonesia sebagai salah satu fondasi penting dalam roadmap ekspansinya di ASEAN. Tak hanya menjadi pusat produksi, fasilitas di Karawang diproyeksikan menjadi bagian utama dalam integrasi rantai pasok internasional yang efisien, efektif, dan berkelanjutan.

Editor : Anindita Trinoviana
Artikel Terkait
Bisnis
18 jam lalu

Mengenal Loud Budgeting: Seni Berani Berhemat demi Masa Depan

Nasional
21 jam lalu

Menteri Rini Hadiri Peresmian Sekolah Rakyat, Presiden Tegaskan Pendidikan Jadi Prioritas

Bisnis
21 jam lalu

Top 5 Aplikasi Saham Terbaik Pilihan Pemula 2026

Bisnis
2 hari lalu

Mandiri Micro Fest 2025 Dorong UMKM Naik Kelas, Transaksi Digital Melonjak 45 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal