Dorong Ciptakan Cashless Society, Transaksi dengan MotionBanking Bisa Pakai QRIS 

MNC Media
MNC Bank mengantongi izin BI sebagai penyelenggara kegiatan pemrosesan transaksi pembayaran melalui QRIS MPM. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP), melalui anak perusahaannya PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) mengantongi izin Bank Indonesia (BI) sebagai penyelenggara kegiatan pemrosesan transaksi pembayaran melalui Quick Response Code Indonesian Standard – Merchant Presented Mode (QRIS MPM).

Layanan ini akan menjadi salah satu fitur MotionBanking, menggunakan rekening tabungan sebagai sumber dana. Dengan layanan pembayaran menggunakan QRIS di MotionBanking, pengguna dapat menikmati kemudahan bertransaksi di merchant QRIS seluruh Indonesia, langsung dari aplikasi.

Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengungkapkan dengan izin QRIS ini, MotionBanking, yaitu digital banking milik MNC Bank, dapat digunakan untuk melakukan transaksi di semua merchant QRIS yang jumlahnya telah mencapai 15 juta di seluruh Indonesia. “Congrats untuk tim BCAP dan BABP,” ujar Hary, Kamis (7/7/2022). 

MotionBanking, melalui user interface design yang ramah, melatih pengguna untuk lebih mahir secara digital saat melayani kebutuhan perbankan mereka dan mengurangi risiko penggunaan uang tunai.  

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Menkeu Purbaya Tekankan Data BI Valid Soal Dana Pemda Mengendap

Bisnis
2 hari lalu

Nilai Transaksi BI Fast Tembus Rp3.024 Triliun pada Kuartal III 2025

Nasional
3 hari lalu

Menko Airlangga Proyeksi Ekonomi Digital RI Tembus Rp6.657 Triliun di 2030

Bisnis
3 hari lalu

Perry Warjiyo: BI Fast Jadi Transaksi Termurah dan Tercepat di Dunia

Bisnis
5 hari lalu

ALTO Catat Pertumbuhan Transaksi QRIS 357%, Perkuat Kepemimpinan di Pasar RI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal