Padahal, besarnya populasi bisa menjadi modal awal pengembangan dan pertumbuhan industri di suatu negara.
"Jumlah penduduk Malaysia itu 1/9 nya dari Indonesia. Kita patut bangga, dari 57 negara OKI (Negara Kerja Sama Islam) Indonesia adalah negara dengan PDB tertinggi yaitu 1.371,17 miliar dolar AS," tutur dia.
Menurut Hakam, salah satu kunci pengembangan ekonomi syariah di Indonesia adalah dengan mendorong sektor UMKM. Sebab jumlah UMKM di Indonesia tercatat lebih tinggi dibandingkan dengan Malaysia.
Ia mencontohkan, dari sisi kontribusi penciptaan lapangan kerja, UMKM di Indonesia berkontribusi 96,9 persen. Sedangkan, di Malaysia baru 47,8 persen.
"Kita seharusnya sangat concern di UMKM ini, ini masa depan kita, ini yang selama ini terabaikan. Saya kira kalau menggarap ini akan meloncat indah, kalau UMKM diperhatikan," pungkasnya.