Joe Biden Larang Ekspor Barang Mewah ke Rusia

Jeanny Aipassa
Presiden Amerika Serikat, Joe Biden. (Foto: dok iNews)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, melarang ekspor barang mewah ke Rusia. Larangan itu berlaku untuk produk jam tangan hingga berlian buatan AS yang sering dibeli elit Rusia.   

Menurut Joe Biden, larangan itu untuk melanjutkan tekanan terhadap Rusia, khususnya untuk menghukum orang kaya Rusia yang memiliki hubungan dekat dengan Presiden Vladimir Putin. 

“Kami akan mempersulit mereka untuk membeli produk kelas atas yang diproduksi di AS, kami melarang ekspor barang mewah ke Rusia. Baik itu am tangan, kendaraan, pakaian, perhiasan, alkohol kelas atas, maupun barang-barang lain yang sering dibeli oleh elit Rusia," kata Joe Biden, kepada wartawan di Gedung Putih, Washington DC, Jumat (11/3/2022). 

Joe Biden juga mengeluarkan perintah eksekutif untuk melarang impor sejumlah produk berkelas dari Rusia, seperti kaviar, vodka, dan berlian. 

“Larangan ini akan memboikot pendapatan ekspor Rusia lebih dari 1 miliar dolar AS (sekitar Rp14,327 triliun)," ujar Joe Biden. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Pidato Tahun Baru, Putin Sebut Rusia Akan Menangkan Perang di Ukraina

Internasional
7 jam lalu

Meriahnya Perayaan Malam Tahun Baru 2026 di Berbagai Negara

Internasional
8 jam lalu

Rusia Mulai Operasikan Rudal Nuklir Oreshnik, Kirim ke Belarusia

Internasional
2 hari lalu

Zelensky Bantah Serang Rumah Putin dengan Puluhan Drone: Bohong!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal