KA Argo Bromo Anggrek Gunakan Kereta Eksekutif New Generation Mulai Hari Ini

Suparjo Ramalan
Argo Bromo Anggrek relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi (pp) dengan menggunakan jenis Kereta Eksekutif New Generation mulai hari ini, Jumat (29/3/2024). Foto: (Dok. KAI)

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mengoperasikan kereta api (KA) Argo Bromo Anggrek relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi (pp) dengan menggunakan jenis Kereta Eksekutif New Generation mulai hari ini, Jumat (29/3/2024). Adapun rangkaian tersebut merupakan bagian dari pengadaan 612 unit kereta Stainless Steel New Generation periode 2023-2026 yang didatangkan dari PT INKA (Persero).

VP Public Relations KAI Joni Martinus menuturkan, pengoperasian Kereta Eksekutif New Generation merupakan bentuk peningkatan pelayanan KAI kepada pelanggan jelang arus mudik Lebaran 2024, khususnya pelanggan KA Argo Bromo Anggrek

"Ke depan, Kereta New Generation akan kami operasikan untuk KA-KA lainnya secara bertahap,” ujar Joni dalam keterangannya, Jumat (29/3/2024).

Sebelumnya, KAI telah mengoperasikan Kereta Eksekutif New Generation pada KA Argo Dwipangga rute Gambir-Solo Balapan (pp) sejak 13 Desember 2023, KA Argo Lawu Gambir-Solo Balapan (pp) sejak 18 Desember 2023, dan KA Taksaka Gambir-Yogyakarta (pp) pada 18 Januari 2024.

Joni menambahkan, keunggulan Kereta Eksekutif New Generation ini di antaranya pintu masuk kereta dan pintu penghubung antar kereta sudah menggunakan pintu elektrik otomatis.

Hal ini akan semakin memudahkan pelanggan dalam membuka ataupun menutup pintu tanpa mengeluarkan banyak energi. Suara aktivitas buka-tutup pintu pun menjadi lebih senyap. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
6 jam lalu

Lonjakan Penumpang Nataru, Tiket Kereta Api Hampir Terjual 4 Juta hingga Awal 2026

Megapolitan
2 hari lalu

KRL Commuter Line dan LRT Jabodebek Beroperasi hingga Dini Hari pada Malam Tahun Baru

Megapolitan
7 hari lalu

Tiket Kereta dari Jakarta Masih Tersedia hingga awal Januari 2026, Awas Kehabisan!

Nasional
7 hari lalu

Hore! Tiket Kereta Api dari Jakarta Masih Tersedia di Masa Nataru, Cek Jadwalnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal