Kadin Indonesia: Perusahaan Tak Wajib Berikan Vaksinasi Gotong Royong untuk Karyawan

Advenia Elisabeth
Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia, Shinta W. Kamdani. (foto: Instimewa)

JAKARTA, iNews.id – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menyatakan badan usaha atau perusahaan tidak wajib memberikan vaksinasi gotong royong kepada karyawannya. 

Menurut Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia, Shinta W. Kamdani, vaksinasi gotong royong bersifat sukarela, sehingga hanya berlaku bagi badan usaha atau perusahaan yang memiliki dana untuk membayar vaksinasi bagi karyawannya. 

"Tidak semua badan usaha memiliki cukup dana untuk membayar vaksinasi gotong royong, makanya ini tidak diwajibkan atau sifatnya sukarela," ujar Shinta W. Khamdani, dalam bincang #TanyaJawab Ikatan Dokter Indonesia secara virtual, Kamis (27/5/2021) malam. 

Dia mengungkapkan, Kadin sudah mengumumkan bahwa program vaksinasi gotong royong yang telah berlangsung sejak 18 Mei 2021, biayanya ditanggung oleh perusahaan. Artinya, karyawan yang menjadi penerima vaksin gotong royong tidak dipungut biaya apapun alias gratis. 

“Vaksin gotong royong ini adalah upaya untuk kita sama-sama harus menyelesaikan bagaimana membantu pemerintah menyelesaikan Covid-19. Penggunaan gotong royong ini dimaksudkan karena Pemerintah tidak bisa kerja sendiri. Maka membutuhkan bantuan dari dunia usaha,” kata Shinta W. Khamdani. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Bisnis
5 tahun lalu

Satgas PC-PEN: Perusahaan Dilarang Potong Gaji Karyawan untuk Vaksinasi Gotong Royong

Nasional
25 hari lalu

Waketum Kadin AYP Dukung PKKMB MNC University, Dorong Kolaborasi Dunia Kampus dan Industri

Bisnis
25 hari lalu

Kadin Gandeng Google Indonesia untuk Percepat Digitalisasi dan Perluas Akses Pasar UMKM

Nasional
1 bulan lalu

RI-Kanada Resmi Teken Kerja Sama Pertahanan hingga Perdagangan

Nasional
3 bulan lalu

Kementerian PANRB dan Kadin Teken Nota Kesepahaman, Upaya Transformasi Digital Pemerintahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal