Lapas Tengerang yang Terbakar Belum Diasuransikan, Negara Ditaksir Rugi Rp1,5 Miliar

Rina Anggraeni
Lapas Tengerang yang terbakar belum diasuransikan, negara ditaksir rugi Rp1,5 miliar. Foto: Antara

JAKARTA, iNews.id - Direktur Barang Milik Negara Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan Encep Sudarwan mengatakan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten yang terbakar pada Rabu (8/9/2021) dini hari belum diasuransikan. Akibat kebakaran tersebut, negara diperkirakan mengalami kerugian mencapai Rp1,5 miliar. 

“Yang kena kebakaran kemarin menurut cek nilai sekitar Rp1,5 miliar dan ditambah dengan peralatan mesin sekitar Rp75 juta, jadi ya sekitar 1,5 miliar. Tapi nanti akan dicek lagi, pengecekan belum final,” kata Encep dalam diskusi virtual, Jumat (10/9/2021).

Dia pun mengaku saat ini sedang melakukan koordinasi dengan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) untuk mengetahui jumlah pasti aset yang terbakar di lapas tersebut.

“Sayangnya lapas itu belum diasuransikan. Ini lagi diteliti dulu, kami berkoordinasi dengan Kemenkumham," ujarnya.

DJKN saat ini sedang mempersiapkan penyediaan lahan baru untuk pembangunan kembali lapas Tangerang yang mengalami kebakaran.

"Kami juga atas arahan pak Dirjen menyiapkan kebutuhan BMN (barang milik negara) berupa tanah kosong yang kami siapkan untuk pembangunan lapas di Jabodetabek maupun di luar wilayah ini,” ucap Encep.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Keuangan
1 hari lalu

Ekonom Ingatkan Pentingnya Persiapan dan Edukasi terkait Rencana Redenominasi Rupiah

Nasional
5 hari lalu

Menkeu Purbaya Jadi Pengajar di SMAN 3 Jakarta, Paparkan Peran APBN dalam Perekonomian

Nasional
19 hari lalu

Harta Kekayaan Heru Pambudi Sekjen Kemenkeu Capai Rp71 Miliar, Unggul Jauh dari Purbaya

Megapolitan
20 hari lalu

Rano Karno Tak Masalah Dana Transfer ke Jakarta Dipangkas Rp15 Triliun, Ini Alasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal