"Dari kegiatan-kegiatan ini, sampai dengan September 2022 telah berhasil menambahkan cadangan sebesar 149 MMBOE," tutur Arya.
Seluruh pencapaian kegiatan eksplorasi maupun pengembangan ini didukung oleh Rig pengeboran sebanyak 65 buah serta Rig WOWS sebanyak 121 buah yang tersebar di seluruh Regional.
Arya menambahkan, PHE sebagai Subholding Upstream Pertamina selalu menerapkan prinsip-prinsip terkait Health, Safety, Security & Environment (HSSE) dalam seluruh operasionalnya. Per September 2022, PHE berhasil mencatatkan 35.7 juta jam kerja selamat.
PHE juga selalu menerapkan prinsip-prinsip Environment, Social dan Governance (ESG). Salah satu penerapannya adalah melalui strategi dekarbonisasi yang juga mendukung dan berkontribusi pada pencapaian program pemerintah Net Zero Emission di tahun 2060.
Sampai dengan September 2022, PHE telah melaksanakan 52 inisiasi kegiatan dekarbonisasi yang telah menghasilkan capaian penurunan emisi sebesar 197 persen dari target penurunan emisi di tahun 2022.