JAKARTA, iNews.id - Minyak Telon Nyonya Meneer cukup dikenal luas masyarakat Indonesia. Namun banyak orang yang mungkin belum mengetahui siapa pemilik Minyak Telon Nyonya Meneer yang kondang tersebut.
PT Nyonya Meneer adalah perusahaan yang memproduksi jamu dan obat tradisional Jawa yang dipelopori oleh Lauw Ping Nio yang akrab dipanggil Nyonya Meneer.
Lauw Ping Nio memang dikenal masyarakat Semarang, Jawa Tengah, memiliki keahlian mengobati berbagai penyakit dengan meracik jamu tradisional Jawa. Produknya ini kemudian dijual dan dipasarkan, dan salah satunya adalah minyak telon.
Nyonya Meneer merupakan anak ketiga dari lima bersaudara. Keahliannya meramu jamu dan obat-obatan tradisional tersebut datang karena berbagai upaya yang dilakukannya untuk menyeembuhkan suami tercinta.
Pada masa pendudukan Belanda tahun 1900-an, suami Nyonya Meneer sakit keras dan berbagai upaya penyembuhan sia-sia. Dia kemudian mencoba meramu jamu Jawa yang diajarkan orang tuanya dan suaminya sembuh.