Sri Mulyani Beri Sinyal Hapus Pajak Barang Mewah untuk Sedan

Ade Miranti Karunia Sari
Ilustrasi (Foto: Okezone.com)

Secara filosofis, PPnBM dan cukai memang memiliki karakteristik yang serupa karena sama-sama dikenakan objek yang bukan digunakan masyarakat pada umumnya. Kendati demikian, Menkeu tidak menyebutkan kapan pembahasan tersebut bisa selesai. Dia juga enggan mengungkapkan kisaran tarif cukai yang akan dikenakan untuk sedan impor.

“Saya masih belum bisa menyampaikan dalam hal ini, nanti kita lihat,” ujarnya.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu mengatakan, Kemenkeu memang tengah menyisir insentif fiskal bagi industri dalam negeri supaya tepat sasaran. Di sektor otomotif, kata Menkeu, pemerintah akan membenahi rezim pajak sehingga pengenaan pajak sesuai dengan kebutuhan industri otomotif dalam negeri supaya bisa cepat berkembang, termasuk memikirkan insentif fiskal untuk mobil ramah lingkungan seperti mobil listrik.

“Kita siap saja bagaimana nanti kalau kita lihat, biasanya kita bahas dalam tim tarif kita dan melihat bagaimana perubahan komponen itu akan kita berlakukan,” ucapnya.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Aksesoris
3 hari lalu

Otomotif Indonesia 2025 Hadapi Tantangan, Kolaborasi Lintas Sektor Diperlukan

Mobil
5 hari lalu

Gaikindo Akui 2025 Jadi Tahun Penuh Tantangan, Pameran Jadi Penopang

Nasional
9 hari lalu

Satgas PKH Kembalikan 4 Juta Hektare Kawasan Hutan Sawit dan Konservasi ke Negara

Aksesoris
16 hari lalu

Industri Otomotif Kian Bergantung pada Ekosistem Digital, Butuh Inovasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal