IHSG Hari Ini Diprediksi Kembali Terkoreksi, Cek 4 Rekomendasi Saham Berikut

Anggie Ariesta
IHSG hari ini diprediksi bergerak mixed cenderung melemah pada sepanjang perdagangan, Pergerakan indeks acuan berada di kisaran 6.800-6.950.  (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diprediksi bergerak mixed cenderung melemah pada sepanjang perdagangan, Pergerakan indeks acuan berada di kisaran 6.800-6.950. 

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto menuturkan, bobot besar saham-saham yang menurun dari sektor teknologi dan energi masih menimpa IHSG, namun pada perdagangan hari Jumat pekan lalu terlihat ada perlawanan balik dari saham-saham big caps lain khususnya perbankan sehingga pelemahan IHSG hanya tinggal -17 poin.

"Support 6800 berhasil dipertahankan dimana IHSG sempat menyentuh lowest level pada 6803. Ini menjadi indikasi yang bagus bahwa saat ini pergerakan IHSG hanya antara sideways atau menguat mengkonfirmasi pola inverted head & shoulders saja," ujar William dalam analisisnya, Senin (13/2/2023).

William menambahkan, agak disayangkan, perlawanan balik yang mengakibatkan pelemahan IHSG tersisa -17 poin ini hanya terjadi di jelang penutupan saja dengan saham-saham yang menguat ini membentuk gap up.

"Kondisi dimana terjadi gap di akhir perdagangan biasanya membuka peluang penutupan gap sehari setelahnya. Dengan artian, karena pada hari Jumat pekan lalu IHSG membentuk gap up, maka ada kemungkinan IHSG sedikit melemah untuk menutup gap tersebut," kata dia.

Sekalipun indikasi ini benar dan IHSG melemah, pelemahan terbatas ini tidak membuat kepanikan, karena setelah menutup gap pada perdagangan hari Jumat pekan lalu, IHSG akan menguat kembali.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Keuangan
6 jam lalu

370 Saham Terkoreksi, IHSG Hari Ini Ditutup Melemah ke 8.508

Keuangan
14 jam lalu

IHSG Hari Ini Dibuka di Zona Hijau, Nilai Transaksi Tembus Rp870 Miliar 

Keuangan
1 hari lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi ke 8.545, JAWA-UNTD Pimpin Top Losers

Keuangan
2 hari lalu

Sempat Dibuka Naik, IHSG Hari Ini Langsung Anjlok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal