"Untuk bisa menuju ke sana, BPS dan kelompok/lembaga dan universitas harus berkiblat pada enam dimensi statistik, untuk lihat statistik kualitas atau tidak," kata dia.
Mengusung tema Dengan Data Tingkatkan Prestasi Bangsa diharapkan peran BPS sebagai instansi penyedia data statistik dapat selalu menghasilkan data yang berkualitas dan terpercaya. Dalam menghasilkan data, BPS menjaga independensinya, tidak dapat diintervensi pihak mana pun.
Dalam upaya membangun perstatistikan Indonesia, saat ini BPS sedang menyusun Strategi Nasional Pembangunan Statistik Indonesia (SNPSI) tahun 2020-2024. BPS bekerja sama dengan stakeholders terkait dan dengan dukungan dari Paris21.
Penyusunan SNPSI ini bertujuan untuk membangun kapasitas SDM statistik, memperkuat koordinasi dan komunikasi lintas kementerian/lembaga, instansi, dan pemda sebagai penyedia data statistik sektoral serta melakukan penjaminan kualitas data sehingga terwujud Sistem Statistik Nasional yang andal, efektif, dan efisien.