Powell menuturkan, pertumbuhan yang di atas tren bisa memberikan kemajuan lebih lanjut pada inflasi dan dapat menjamin pengetatan kebijakan moneter lebih lanjut.
Hal tersebut menunjukkan bahwa The Fed tengah bergulat dengan sinyal-sinyal yang bertentangan dengan data ekonomi, di mana inflasi telah melambat tanpa banyak merugikan perekonomian.
Berbeda dengan pidatonya tahun lalu di konferensi yang diselenggarakan oleh Federal Reserve Bank of Kansas City, Powell tidak menandai akan adanya kepedihan bagi rumah tangga akibat pengetatan kebijakan lebih lanjut.
Namun, dia juga tidak memberikan sinyal bahwa penurunan suku bunga akan segera terjadi, atau menyetujui tindakan yang dilakukan beberapa pembuat kebijakan terhadap perlunya penyesuaian suku bunga setelah inflasi mereda.