Lazada, JD.id dan Shopee Akan Buka Data Perdagangan Cross Border

Isna Rifka Sri Rahayu
Asosiasi E-Commerce Indonesia (Indonesian E-Commerce Association/idEA) menyanggupi membuka data transaksi perdagangan cross border e-commerce. (Foto: Shutterstock)

JAKARTA, iNews.id - Asosiasi E-Commerce Indonesia (Indonesian E-Commerce Association/idEA) menyanggupi membuka data transaksi perdagangan cross border e-commerce. Hal ini atas permintaan pemerintah yang hingga saat ini belum memiliki data yang jelas terhadap transaksi perdagangan e-commerce.

Ketua umum Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) Ignatius Untung mengatakan, anggota idEA siap mendukung keinginan pemerintah. Namun, pemerintah dituntut dapat menjamin kerahasiaan data tersebut.

"Dari asosiasi siap mendukung. Baiknya data ini bukan hanya dari platform e-commerce yang ada di dalam negeri tapi juga yang di luar negeri yang bisa diakses oleh konsumen dalam negeri," ujarnya saat dihubungi iNews.id, Minggu (21/7/20190.

Selama ini, pelaku e-commerce sangat tertutup mengenai data perdagangannya. Pasalnya, data ini sangat bernilai di era digital karena bisa digunakan untuk berbagai macam hal.

"Ini kan hanya sebagian kecil dari total transaksi, harusnya nggak masalah. Tentunya dengan adanya jaminan kerahasiaan data juga," ucapnya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Belanja
2 hari lalu

Teknologi Digital Berkembang Pesat, Tren Belanja Online di Indonesia Tumbuh

Belanja
7 hari lalu

Tips Aman Belanja Online, Jangan Gampang Klik Link Sembarang!

Belanja
12 hari lalu

ShopeeVIP Bikin Belanja Sehari-hari Jadi Lebih Dekat, Lebih Spesial Tiap Kali Checkout

Bisnis
14 hari lalu

20 Finalis Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas Buktikan Jiwa Pejuang di Dunia Bisnis!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal