Menkeu Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 2019 Hanya 5,08 Persen

Rully Ramli
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kanan) mengikuti rapat kerja di Gedung DPR. (Foto: Ant).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pesimistis target pertumbuhan ekonomi yang direvisi menjadi 5,2 persen bisa tercapai. Dia memperkirakan ekonomi tahun ini hanya akan tumbuh 5,08 persen.

Menkeu menilai, pemerintah tidak bisa berharap banyak pada paruh kedua tahun ini karena minimnya dorongan. Perkiraan Kemenkeu, ekonomi pada semester II-2019 tumbuh 5,11 persen sementara realisasi pada semester I-2019 sebesar 5,06 persen.

"Total semester 2 tumbuh ekonomi kita di sekitar 5,11 persen, total 2019 dibulatkan satu digit 5,1, atau 5,08 itu adalah forecasting, berarti outlook 5,2 persen masih kami taruh di sana. Tapi internal kita lihat di 5,08 persen," ujarnya di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (29/8/2019).

Mantan direktur pelaksana Bank Dunia itu menjelaskan pada sisa semester tahun ini, pemerintah tidak bisa lagi mengandalkan konsumsi rumah tangga. Sebagian besar momentum pendukung pertumbuhan konsumsi rumah tangga sudah terlewatkan pada enam bulan pertama tahun ini.

"Konsumsi yang tumbuh 5,33 persen di semester satu, hanya akan tumbuh 5 persen pada semester dua, atau bahkan di bawahnya sekitar 4.97 persen," katanya.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
22 jam lalu

Breaking News: Ekonomi RI Tumbuh 5,04 Persen di Kuartal III 2025

Nasional
2 hari lalu

Purbaya Pede Ekonomi RI Kuartal IV 2025 Tumbuh di Atas 5,5 Persen, Ini Faktornya

Nasional
3 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Nasional
3 hari lalu

Prabowo Janjikan Hadiah ke Purbaya jika Ekonomi Melesat di Atas 5,5%

Nasional
6 hari lalu

KTT APEC 2025, Prabowo Ajak Asia-Pasifik Kolaborasi Atasi Perdagangan Narkotika hingga Penyelundupan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal