Ketua KPK Bertemu Jaksa Agung hingga Kapolri, Bahas Apa?

iNews TV
Ketua KPK bertemu Jaksa Agung hingga Kapolri (foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo Budiyanto menemui Jaksa Agung ST Burhanuddin di Kantor Kejagung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Rabu (8/1/2025). Pertemuan membahas tentang sinergitas dalam pemberantasan korupsi, khususnya pemulihan aset.

"Ada beberapa hal yang kami bahas bersama. Poin-poinnya antara lain menindaklanjuti pertemuan hari ini, nanti akan ditindaklanjuti dengan pertemuan berikutnya," ujar Setyo.

KPK dan Kejagung bakal membahas secara reguler sejumlah isu penting tentang masalah pemberantasan korupsi. Pasalnya, pemberantasan korupsi menjadi atensi Presiden Prabowo Subianto.

Maka dari itu, semua aparat penegak hukum, khususnya KPK dan Kejagung harus bersinergi.

"Tadi kita bahas juga terkait masalah pelatihan, pendidikan, kemudian kerja sama meningkatkan hubungan yang sudah dilakukan selama ini oleh KPK dengan luar negeri. Kemudian juga masalah peningkatan dalam rangka upaya asset recovery, karena di Kejaksaan Agung ada badan baru, yaitu pemulihan aset," katanya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Miris, Kepala UPT Terpaksa Pinjam Uang ke Bank demi Penuhi Jatah Preman Gubernur Riau

Nasional
7 jam lalu

Gubernur Riau Abdul Wahid Pakai Duit Jatah Preman untuk Pelesiran ke Inggris hingga Brasil

Nasional
7 jam lalu

Gubernur Riau Abdul Wahid Ancam Copot Pejabat saat Minta Jatah Preman Rp7 Miliar

Nasional
9 jam lalu

KPK Segel Rumah Gubernur Riau Abdul Wahid di Jaksel, Amankan Uang Rp800 Juta  

Nasional
10 jam lalu

Gubernur Riau Abdul Wahid Tersangka, Diduga Minta Jatah Preman Rp7 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal