Ramai-Ramai Lapor Mas Wapres, Efektifkah? di AB+ Malam Ini Pukul 21.30 WIB, hanya di iNews

iNews TV
Saksikan selengkapnya liputan mendalam Abraham Silaban dalam AB+ malam Ini pukul 21.30 WIB, hanya di iNews. (Foto iNews).

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka membawa gebrakan baru dengan meluncurkan program "Lapor Mas Wapres", sebuah platform yang dirancang untuk mendekatkan masyarakat kepada pemerintah, serta memungkinkan publik menyampaikan keluhan, gagasan, dan saran secara langsung.

Dalam episode terbaru AB+ malam ini bersama Abraham Silaban, akan mengupas secara mendalam tentang program “Lapor Mas Wapres” yang digadang menjadi program yang tidak hanya sebagai penghubung, namun juga sebagai program yang mampu memperkuat keterlibatan publik di dalam pemerintahan. 

"Lapor Mas Wapres" hadir dengan tujuan mulia, yakni menciptakan pemerintahan yang lebih terbuka, inklusif, dan tanggap terhadap kebutuhan masyarakat. Program ini menjadi wadah bagi warga negara untuk mengutarakan opini mereka tentang pelayanan publik, kebijakan pemerintahan, hingga isu-isu sosial lainnya. Di sisi lain, program ini juga menghadapi sejumlah tantangan. Setiap hari ada ribuan laporan masuk dari berbagai daerah, dan pemerintah harus memastikan bahwa setiap keluhan yang masuk benar-benar diproses dan ditindaklanjuti. 

Sejak diluncurkan oleh Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, “Lapor Mas Wapres” digadang-gadang sebagai platform revolusioner yang memudahkan masyarakat untuk menyampaikan keluhan, saran, hingga pengaduan langsung kepada pemerintah. Namun, di balik inovasinya, muncul kembali pertanyaan, Apakah program ini benar-benar efektif menjembatani masyarakat dan pemerintah? 

Saksikan selengkapnya liputan mendalam Abraham Silaban dalam AB+ “RAMAI-RAMAI LAPOR MAS WAPRES, EFEKTIFKAH?” Menggali informasi dengan cerdas dan mendalam serta mengungkap dan mendengarkan fakta-fakta langsung dari narasumber terpercaya. Malam Ini pukul 21.30 WIB, hanya di iNews.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Buletin
22 jam lalu

Kriminalitas Menggila, Emak-Emak Disandera dan Sindikat Kabel PLN Dibekuk Polisi

Buletin
1 hari lalu

Prabowo: Negara Begini Kaya Rakyatnya Masih Banyak yang Miskin, Tak Masuk Akal!

Buletin
1 hari lalu

Momen Prabowo Sapa Titiek Soeharto saat Panen Raya di Karawang, Warga Heboh!

Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Tendangan Kungfu di Liga 4 Jatim, Pelaku Langsung Dipecat Klub dan Terancam Sanksi Berat PSSI

Buletin
2 hari lalu

Geger! Penampakan Lubang Besar Muncul Mendadak di Sumbar Pascabanjir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal